Jakarta – Banyak cara dilakukan orang untuk mendapatkan makanan gratis. Salah satunya dengan memasukkan rambut ke dalam makanan dan minuman.
Kebanyakan restoran memiliki kebijakan untuk mengganti makanan, sampai mengembalikan uang pembeli, jika makanan yang mereka sajikan terbukti tak higienis atau terkontaminasi serangga sampai rambut.

Tapi beberapa orang yang tak bertanggung jawab, melihat kebijakan ini sebagai peluang untuk bisa mendapatkan makanan gratis. Mereka nekat diam-diam menaruh beberapa helai rambut ke dalam makanan atau minuman yang mereka pesan, agar mereka tidak perlu membayar makanan tersebut.

1. Taruh Rambut Kemaluan di Makanan
Selain niat menipu, ada juga pembeli yang tak bisa membayar makanan. Akhirnya mereka melakukan jalan pintas untuk mengelabui restoran.

Seperti yang dilakukan pengunjung restoran di Inggris. Saat itu ia dan temannya makan di restoran India bernama Jaan’s BBQ Kitchen. Mereka memesan menu makanan dalam jumlah besar, meski pihak restoran sudah mengingatkan.

Sebelum membayarnya, pria itu memasukkan tangannya ke dalam celana. Lalu menaburkan satu benda di atas makanan. Ia komplain ke pihak restoran, setelah menemukan rambut kemaluan di makanannya.

Untungnya aksi curangnya ini terekam kamera CCTV. Pengunjung ini pun kabur dan hanya mampu membayar tagihannya tak sampai setengah.
2. Modus Masukkan Rambut ke Makanan

Terakhir ada kasus yang menimpa pemilik restoran bernama Tom Croft asal Inggris. Tom menjadi korban modus pengunjung wanita yang sengaja memasukkan rambut ke dalam makanan pesanannya.

Saat itu Tom mengembalikan uang milik pengunjung wanita itu senilai £12.95 atau senilai Rp 248 ribu. Tapi keanehan terjadi saat Tom mengecek CCTV untuk melihat kejadian sebenarnya.

Saat melihat tayangan CCTV itu, Tom merasa kesal ketika pelanggan tersebut memasukkan rambutnya sendiri ke atas makanan. Wanita itu diketahui mencabut sehelai rambut hitam panjangnya dan meletakkan rambu di atas makanan yang sudah dinikmati setengah porsi.

3. Nekat demi Makanan Gratis

Cerita bermula saat pengunjung pria dan wanita mengeluh adanya helaian rambut di makanan. Mereka memanggil pegawai lalu meminta untuk tidak membayar hidangan yang 3/4 bagiannya sudah dimakan. Saat makan di Casa Nostra Ristorante di Brisbane, Australia.

Namun pihak restoran tak mau mengabulkan permintaan tersebut. Mereka punya bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan si wanita sengaja mencabut beberapa helai rambutnya untuk ditaruh di makanan sebelum mengeluh pada pegawai.

Tak habis akal, pengunjung usil itu mengancam akan menulis ulasan buruk di TripAdvisor jika restoran masih tidak membebaskannya dari kewajiban membayar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *